Selamat, 5 Presidium Majelis Daerah KAHMI Soppeng Terpilih



INTELPOS,- Penyelenggaraan Musyawarah Daerah (Musda) II Majelis Daerah (MD) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kabupaten Soppeng, Sulawesi Selatan bertempat di D’Kayangan Resort & Cafe Watansoppeng, Sabtu (30/07/2022) berlangsung alot dengan dinamika yang tinggi.


Perhelatan MD KAHMI Soppeng dibuka resmi oleh Bupati Soppeng H. A. Kaswadi Razak, dan dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Soppeng serta dari berbagai Unsur Organisasi Mahasiswa, Pers dan LSM.


Sebagai wujud perhatian dari MW KAHMI Sulsel, Presidium Prof Mustari Mustafa, menyempatkan diri hadir langsung bersama Sekertaris Umum MW KAHMI Sulsel Hidayat Muhallim, beserta sejumlah staf pengurus, diantaranya Syafaruddin Ahmad, S.Sos, yang akrab disapa Syafar Opu Tabah, DR. Rosnaini Daga, Mawardy Ramli.


Musda yang bertepatan dengan momentum tahun baru Islam, 1 Muharram 1444H. Akhirnya berhasil memilih 5 (lima) orang presidium.


Meski berdinamika tetapi tetap dalam batas-batas etik dan penuh rasa kekeluargaan serta tetap menjaga prinsip sipakatau sipakalebbi.


“Sebagai sesama kader, kami tetap mengajak semua untuk membangun sinergi. Orang Soppeng dan kader HMI adalah sesama saudara yang harus kolaboratif,” kata Sade Makka.


Sade Makka, yang dikenal enterpreuner muda yang sukses dan gaul tersebut juga menyampaikan permohonan maaf jika selama musda ada prilaku dan lisannya yang menyinggung dan berlebihan.


“Saya Sade, dengan segala kerendahan hati, atas nama pribadi dan teman-teman, menghaturkan permohonan maaf jika ada kalimat dan sikap kami yang kurang pantas, kami tak pernah sampai hati bermaksud menyakiti,” tambahnya.


Hal yang sama juga disampaikan presidium terpilih Muh.Tariqullah yang biasa disapa Tariq, bahwa dirinya menghaturkan apresiasi dan ucapan terimakasih atas amanah dan tanggungjawab besar ini.


“Kami tetap mengharapkan masukan dan semangat dari semua keluarga besar Kahmi Soppeng. kolaborasi bersama dengan semua pihak adalah harapan kita bersama apalagi bagi Pemerintah Daerah Kab.Soppeng sesuai dengan penyampaian Bapak Bupati soppeng saat memberikan sambutan sekaligus membuka acara pada pembukaan MUSDA II MD.KAHMI Soppeng , ujar Muh.Tariqullah.


Adapun nama-nama yang terpilih sebagai  Presidium Majelis Daerah KAHMI Soppeng, yaitu: Andi Akbar, Muh. Tariqullah, Afriani, Saefuddin, dan Sade Makka.


Sementara itu, dalam press rilisnya diberbagai media sebelumnya, Panitia Pelaksana MUSDA KAHMI II saudara Muhammad Lutfi, berharap MUSDA II berjalan lancar dalam memilih presidium baru dan dapat memberikan kontribusi terhadap Kab.Soppeng.


Publis : Ros

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال